• JANGAN LUPA BOOKMARK | CTRL+D

    lomba karya tulis xl awards 2013 berhadiah 18 juta | ED: 31 agustus 2013


    hai-hai sobat kasihadiah. selamat siang, moga hari ini menyenangkan untuk kita semua. siang ini, admin mau kasih info lomba karya tulis terbaru yang diadakan oleh XL dengan hadiah total 18 juta rupiah. hayooo, siapa mau??

    silahkan baca ketentuan berikut ini:

    Tema Pilihan:
    Regulasi pemerintah bidang telekomunikasi dan konsekuensi bagi industri selular. 
    Kovergensi IT dan Telekomunikasi dan keuntungan bagi masyarakat. 
    Menyambut lahirnya teknologi 4G di pasar Indonesia. 
    Dampak investasi di sektor telekomunikasi selular terhadap pertumbuhan ekonomi daerah. 
    Dampak tarif telekomunikasi yang murah terhadap upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat Indonesia.
    Pengaruh perkembangan telekomunikasi seluler dan perkembangan industri kreatif di Indonesia.
    Industri telekomunikasi seluler di Indonesia pada saat ini dan bisnis model yang tepat.
    Pembangunan jaringan dan penyediaan layanan jasa telekomunikasi di wilayah terpencil Indonesia dan daerah perbatasan antar negara melalui dana dari operator telekomunikasi.
    Peran operator telekomunikasi dalam memajukan pendidikan dan perekonomian di daerah pinggiran kota dan pedalaman Indonesia.
    Ketentuan Khusus dan Umum Lomba Karya Tulis
    Kategori Khusus (berlaku untuk masing-masing kategori wartawan dan umum):
    Kategori Wartawan
    Materi tulisan yang diikutsertakan dalam lomba pernah dipublikasikan di media cetak/media online di mana peserta wartawan bekerja secara profesional pada saat mengirimkan hasil karyanya dalam kurun waktu antara 1 November 2012 – 31 Agustus 2013.
    Materi tulisan berformat features dan in-depth reporting (reportase mendalam dan komprehensif)
    Kategori Umum
    Materi tulisan yang diikutsertakan dalam lomba pernah dipublikasikan di media cetak/ media online/ blog (blog harus aktif setidaknya dalam setahun terakhir – Maret 2012) dalam kurun waktu antara 1 November 2012 – 31 Agustus 2013.
    Materi tulisan berformat features, in-depth reporting (reportase mendalam dan komprehensif), atau opini dan bukan berformat laporan ilmiah.
    Ketentuan Umum (berlaku untuk kategori wartawan dan umum)
    Materi tulisan tidak boleh mengandung: (i) unsur-unsur seksualitas dan/atau pornografi; (ii) hal-hal yang dapat dianggap menyerang atau menyinggung SARA; (iii) mendiskreditkan penyelenggara operator selular lainnya; dan/atau (iii) hal-hal lain yang bertentangan dengan norma dan/atau peraturan perundang-undnagan di Indonesia
    Materi tulisan harus dikirimkan dengan format file PDF atau MS Word yang diprotect sehingga tidak dapat diedit/ diubah    dengan disertai bukti pemuatan berupa kliping asli bukan fotocopy (untuk media cetak) atau link website/ blog melalui email (untuk media online/ blog). 
    Materi tulisan harus sesuai dengan tema yang telah ditentukan oleh panitia, baik tema umum maupun tema pilihan. 
    Materi tulisan belum pernah diikutsertakan di lomba sejenis yang diselenggarakan XL maupun pihak lain.
    Setiap peserta bisa mengirimkan maksimal 3 (tiga) tulisan.
    Jika ada pertanyaan silakan menghubungi:
    Twitter @xlawards
    Facebook fan page XL Award 2013
    Email xlawards@xlawards.com
    Atau alamat:
    PT Simetri Indo Kreasi (SYMMETRIC)
    Sovereign Plaza 15th Floor
    Jl. TB Simatupang Kav. 36
    Cilandak Barat – Jakarta 12430
    Ph. 021 – 29400180
    Fax. 021 – 29400175

    sumber: xlawards.com

    0 comments:

    Entri Populer

     

    Blog Archive

    Followers